Senang Suami Libur Kerja

0 komentar
California- Masih menggunakan sepatu khusus di kaki mahalnya, pesepakbola David Beckham mulai beraktivitas bersama keluarga. Akhir pekan kemarin, dia mengajak tiga putranya Brooklyn (11), Romeo (7) dan Cruz (5) mencicipi yang manis-manis di kafe Pinkberry Frozen Yogurt di Beverly Hills, California. Sang istri gaul Victoria ikut, meski belum tentu ikut makan.
Beckham cidera saat bertanding bersama timnya AC Milan di Italia, Maret lalu. Ia menjalani bedah lutut untuk memperbaiki tendon Achilles yang putus. Ini kali pertama Beckham terlihat jalan bareng anak dan istrinya setelah dioperasi. 

Sehari sebelumnya, Vic yang menghadiri gala dinner acara BritWeek 2010 Charity Event di Beverly Wilshire Hotel, Beverly Hills, mengungkapkan kebahagiaan sang suami sudah bisa beraktivitas normal lagi. “Sangat senang dia bisa kembali,” kata Vic pada GMTV Inggris.

“Kondisinya betul-betul baik. Menyenangkan ada dia lagi di rumah. Dia juga senang bisa pulang. Dia jalan terpincangpincang keliling rumah. Kasihan juga,” lanjut mantan personel Spice Girls ini. 
Selama libur kerja, Beckham banyak menghabiskan waktu dengan anak-anak. Vic mengaku sang suami mau berbagi tugas dengannya, kalau dia sedang ada kesibukan di luar rumah.
“Saya pergi meninggalkan tugas-tugas rumah untuknya. Jadi dia sekarang sedang di sana menyelesaikan urusan rumah yang harus cepat dibereskan,” ujarnya.

Vic optimistis, Beckham masih bisa bertarung dalam Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan, Juni mendatang. Laki-laki kelahiran 2 Mei 1975 itu sempat sedih karena terancam tidak bisa main.

Padahal, ini peluang terakhirnya tampil di perhelatan bergengsi yang digelar empat tahun sekali tersebut. Sementara rata-rata usia pemain yang turun di Piala Dunia memang tak lebih dari 35 tahun.

Beckham sendiri sudah main tiga kali berturut-turut sejak Piala Dunia 1998 di Perancis. Jika tahun ini kembali berlaga, dia akan menjadi pemain Inggris pertama yang tampil empat kali di ajang Piala Dunia. “Ya, dia tetap akan berangkat ke Piala Dunia,” tegas Vic.(net)

0 komentar:

Posting Komentar