Disbudpar Gelar Aneka Lomba Meriahkan HUT Mura

1 komentar
Hari Ini Rapat Dewan Juri 
MUSI RAWAS- Menjelang persiapan berbagai lomba memeriahkan hari jadi Kabupaten Musi Rawas (Mura) ke-67, pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Mura akan mengadakan rapat persiapan menjelang lomba. Rapat ini diikuti para dewan juri yang sudah ditetapkan Disbudpar guna menyeleksi serta menilai para peserta lomba baik itu lomba rebana, busana muslim, hingga lagu Islami. 
Rapat ini akan berlangsung di kantor Disbudpar Kabupaten Mura di Komplek Agropolitan Centre (AC) mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai. Menurut Emilia, salah seorang panitia lomba memeriahkan hari jadi Kabupaten Mura ke-67, rapat ini akan membahas hal-hal seputar teknis berbagai lomba dihelat pada hari mendekati hari jadi Kabupaten Mura tersebut. “Insya Allah rapat ini membahas sejumlah hal berkaitan dengan berbagai lomba yang akan diselenggarakan Disbudpar Mura. Kita minta kepada setiap dewan juri dapat mengikuti teknis yang dinilai pada masing-masing lomba nanti,” kata Emiliana, kemarin (14/4). 
Panitia sendiri berharap agar para dewan juri yang sudah diminta itu dapat menghadiri rapat tersebut. Sebab rapat ini sendiri dinilai sangat penting untuk membicarakan aturan teknis penilaian.
Sementara itu, panitia lomba dari Disbudpar Kabupaten Mura masih menerima pendaftaran lomba rebana, busana muslim, dan lain-lain. Para peserta dapat mendaftarkan diri pada panitia di kantor Disbudpar Kabupaten Mura, setiap jam kerja dengan memenuhi persyaratan telah ditetapkan.(budi)

1 komentar:

BINTANG WISATA TOUR AND TRAVEL LUBUKLINGGAU says:
15 April 2010 pukul 22.40

Malam Linggau Pos..
apakah boleh tahu kapan lomba busana muslim digelar dan syarat apa saja yang telah ditentukan panitia. Terimaksh

Posting Komentar